TA DIGITAL
Sistem Dan Prosedur Persediaan Bahan Habis Pakai Dalam Upaya Meningkatkan Pengendalian Intern Pada Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
Penelitian ini bertujuan untuk mendeSKRIPSI DIGITALkan dan menganalisa sistem dan prosedur persediaan bahan habis pakai dalam upaya meningkatkan pengendalian intern. Data yang digunakan antara lain data kualitatif, data primer, dan data sekunder. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, kuesioner, dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis sistem persediaan, analisis peranan pengendalian intern yang terdiri dari struktur organisasi, sistem otorisasi dan prosedur pencatatan, praktik yang sehat, dan pegawai yang cakap. Penulisan penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan eksploratif. Hasil pembahasan penelitian ini menunjukkan bahwa sistem dan prosedur persediaan bahan habis pakai yang telah ditetapkan pada Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang. Komponen pengendalian intern persediaan bahan habis pakai yang telah diaplikasikan sesuai dengan komponen COSO. Pemahaman dan dokumentasi sistem pengendalian intern pada Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang. Namun, masih terdapat defisiensi seperti rangkap tugas dan tanggung jawab bagian gudang yang seharusnya hanya sebagai tempat menyimpan barang, tetapi juga merangkap sebagai bagian penerimaan barang.
Tidak tersedia versi lain