TA DIGITAL
Rancang Bangun Modul Pembelajaran Pulse Position Modulation Pada Mata Kuliah Dasar Telekomunikasi = Design and Development of Pulse Position Modulation Learning Modules in Basic Telecommunications Courses
Ahmad Falih Prabandaru dan Esa Satrio Nugroho, “Rancang Bangun Modulasi dan Demodulasi Pulse Position Modulation pada Program Studi Teknik Telekomunikasi”, Tugas Akhir DIII Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Semarang, di bawah bimbingan Dr. Amin Suharjono , S.T., M.T. dan Sri Anggraeni Kadiran , S.T., M.Eng., Juli 2024, jumlah halaman.
Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk merancang dan membuat modul pembelajaran tentang modulasi dan demodulasi Pulse Position Modulation (PPM) yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran mata kuliah dasar telekomunikasi di Program Studi Teknik Telekomunikasi Politeknik Negeri Semarang. Modul pembelajaran yang dikembangkan mencakup teori, dan modul praktikum yang diharapkan dapat membantu mahasiswa dalam memahami konsep PPM dengan lebih efektif. Pendekatan ini dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa terhadap teknik modulasi dan demodulasi PPM, sehingga dapat digunakan sebagai bahan ajar yang efektif dalam mata kuliah Dasar Telekomunikasi. Modul ini juga dilengkapi dengan jobsheet yang memudahkan mahasiswa dalam melakukan praktikum. Hasil pengujian menunjukkan bahwa modul dapat berfungsi dengan baik sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan, dengan rentang frekuensi informasi 1 KHz hingga 4 KHz dan frekuensi carrier 16 KHz hingga 24 KHz. Evaluasi akhir menunjukkan bahwa modul ini efektif dalam meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang konsep modulasi dan demodulasi PPM.
Kata Kunci: Modulasi, Demodulasi, Modulasi Pulsa, Pulse Position Modulation (PPM).
Tidak tersedia versi lain