SKRIPSI DIGITAL
Rancang Bangun Welding Fixture Las TIG Guna Menurunkan Produk Gagal Dan Waktu Proses Pengelasan Produk Outer Joint di PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri = Design and Build of TIG Welding Fixture to Reduce Failed Products and Welding Process Time of Outer Joint Products at PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri
Penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi terhadap permasalahan dalam proses pengelasan produk outer joint dengan merancang dan membangun alat bantu fixture pengelasan. Penelitian ini dilakukan dengan mengidentifikasi permasalahan yang ada dalam proses pengelasan outer joint, merancang dan membangun fixture pengelasan, serta menganalisis kinerja alat bantu tersebut. Welding fixture outer joint dirancang dengan dimensi panjang 135 mm, lebar 120 mm, dan tinggi 138 mm. Alat bantu ini terdiri dari 19 komponen tunggal yang terbuat dari baja ASTM A36. Hasil perhitungan analisis menunjukkan bahwa beban statis yang terjadi pada welding fixture outer joint berupa berat dari seluruh komponen pendukung welding fixture sebesar 9,40779 N, gaya geser terbesar terjadi pada komponen tightening pin M6 sebesar 0,7848 N, tegangan geser terbesar terjadi pada komponen tightening pin M6 sebesar 10,414 x 10^-3, dan gaya pencekaman terbesar terjadi pada komponen socket head cap screw M3 sebesar 333,33 N. Analisis welding fixture menunjukkan bahwa tegangan geser dan gaya pencekaman yang terjadi pada komponen pengencang seperti pin dan baut lebih kecil dari estimasi tegangan geser izin yang bisa terjadi pada komponen tersebut. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan komponen pengencang tersebut aman untuk penggunaan pada welding fixture. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu menurunkan produk outer joint yang not good (NG) sebanyak 9 buah dari total produk pengujian sebanyak 31 buah atau menurunkan produk not good sebanyak 29,03%, serta menurunkan Waktu proses pengelasan outer joint selama 416,5 detik atau sebesar 31,66% dari waktu proses pengelasan sebelumnya selama 1.315,4 detik menjadi selama 898,9 detik.
Tidak tersedia versi lain