TA DIGITAL
Aplikasi Microsoft Visual Basic 6.0 Untuk Sistem Pertokoan Pada Koperasi Amanah Balai Diklat Keagamaan Semarang
Tugas Akhir dibuat dengan latar belakang pengolahan data untuk sistem pertokoan pada Koperasi Amanah Balai Diklat Keagamaan Semarang yang masih diproses secara manual, sehingga menimbulkan kesalahan dalam pengolahan data input dan output. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah merancang dan menyusun aplikasi Microsoft Visual Basic 6.0 untuk sistem pertokoan, yang akan membantu memudahkan pekerjaan dan dapat menyelesaikan masalah yang timbul karena menggunakan sistem manual. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Hasil penelitian dari sistem pertokoan pada Koperasi Amanah Balai Diklat Keagamaan Semarang terdiri dari prosedur penjualan tunai, penjualan kredit, pembayaran piutang, dan pembelian tunai.Dalam perancangan sistem aplikasi terkomputerisasi menggunakan Daur Hidup Pengembangan Sistem.
Tidak tersedia versi lain