SKRIPSI DIGITAL
Analisis Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Motivasi Kerja dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja pada Sekretariat Daerah Kabupaten Tegal
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis signifikansi pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Sekretariat Daerah Kabupaten Tegal baik secara parsial maupun simultan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil pada Sekretarat Daerah Kabupaten Tegal. Adapun teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 57 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran angket kuesioner. Penelitian ini menggunakan model analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program aplikasi SPSS. Hasil analisis dan pembahasan menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan, motivasi kerja dan disiplin kerja secara parsial berpengaruh signifikan dan positif dan secara simultan berpengaruh terhadap kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Sekretariat Daerah Kabupaten Tegal.
Tidak tersedia versi lain