TA DIGITAL
Pengaruh Pelayanan Prima terhadap Tingkat Kepuasan Peserta pada Badan rnPenyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan KCP Pati
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh pelayanan prima yang terdiri dari kemampuan, sikap, penampilan, perhatian, tindakan dan tanggung jawab terhadap tingkat kepuasan peserta pada Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan KCP Pati. Metode analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji reabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik dan analisis regresi linear berganda. Metode regresi linier berganda mengasilkan persamaan = 0,110 + 0,257 Ability + 0,279 Attitude + 0,278 Appearance + 0,250 Attention + 0,565 Action + 0,396 Accountability + e. Berdasarkan uji F dan uji t untuk membuktikan hipotesis menghasilkan kesimpulan bahwa variabel-variabel pelayanan prima yang terdiri dari variabel kemampuan, sikap, penampilan, perhatian, tindakan dan tanggung jawab secara simultan bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap tingkat kepuasan peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan KCP Pati. Secara parsial, seluruh variabel pelayanan prima yaitu kemampuan, sikap, penampilan, perhatian, tindakan dan tanggung jawab mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap tingkat kepuasan peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan KCP Pati.
Tidak tersedia versi lain