TA DIGITAL
RANCANG BANGUN SISTEM BELANJA CERDAS BERBASIS RFID = DESIGN AND CONSTRUCTION OF AN RFID-BASED SMART SHOPPING SYSTEM
Pengantrian yang panjang pada berbagai layanan telah menjadi tantangan serius dalam efisiensi dan
kenyamanan pengalaman pengguna. Teknologi Radio Frequency Indentifiaction (RFID) telah
muncul sebagai solusi yang potensial untuk mengatasi masalah tersebut. Penyusunan sistem ini
bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sebuah sistem kasir berbasis RFID yang
bertujuan untuk mengoptimalkan penanganan antrian pada sebuah entitas layanan.
Pada situasi tertentu, seperti di minimarket atau supermarket, antrian yang panjang dapat
menyebabkan ketidaknyamanan dan penundaan bagi pengguna. Oleh karena itu diperlukan solusi
yang dapat mengurangi waktu antrian serta meningkatkan efisiensi dalam proses penanganannya.
Teknologi RFID dapat menjadi solusi yang efektif karena kemampuannya dalam identifikasi dan
pelacakan objek secara otomatis.
Teknologi RFID dapat menjadi solusi yang efektif dalam mengatasi masalah antrian yang panjang
dalam layanan berbelanja. Sistem kasir menggunakan RFID akan memberikan pengalaman lebih
baik bagi pengguna dengan mengurangi waktu yang dihabiskan dalam antrian serta meningkatkan
efisiensi operasional.
Penyusunan sistem ini menggunakan Visual Studio Code, sistem kasir berjalan pada web server
menggunakan bahasa pemrograman (HTML, PHP, dan Javascript) ,phpMyAdmin sebagai pengelola
database, dan Arduino.
Tidak tersedia versi lain