TA DIGITAL
Analisis pengaruh CAR, BOPO dan LDR terhadap ROA pada bank umum swasta nasional devisa go public di Indonesia periode 2006 - 2008
Bank merupakan suatu lembaga yang kegiatan utamanya adalah menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya kembali untuk memperoleh pendapatan. Apabila ROA suatu bank itu baik maka kinerja keuangan pada bank tersebut juga akan semakin baik.
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel CAR, BOPO dan LDR terhadap ROA pada bank umum swasta nasional devisa go public di Indonesia periode 2006-2008.
Obyek penelitian ini adalah bank umum swasta nasional selama 3 tahun mulai tahun 2006-2008 dengan menggunakan data laporan keuangan publikasi tahunan (per 31 Desember). Dalam penelitian ini menggunakan data sekunder, yang sumber datanya diambil dari Directori Perbankan Bank Indonesia tahun 2006- 2008. Data yang digunakan untuk penelitian ini adalah 14 bank umum swasta nasional devisa go public di Indonesia 2006-2008. Tugas Akhir ini menggunakan model regres linier berganda dengan uji normalitas, uji asumsi klasik dan teknik analisis uji F, uji t dengan taraf signifikansi 5%.
Hasil dari pengujian normalitas menunjukkan bahwa data berdistribusi normal. Dengan metode analisis regresi linier berganda, penelitian ini menghasilkan persamaan regresi yaitu:
Y = 10,039 + 0,015 CAR – 0,105 BOPO + 0,005 LDR + e.
Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel CAR, BOPO dan LDR secara bersama- sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ROA. Hasil uji t menunjukkan bahwa secara parsial CAR, BOPO dan LDR berpengaruh signifikan terhadap ROA.
Dengan demikian Hipotesis 1,2,3, dan 4 terima. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,956, hal ini menunjukkan bahwa kontribusi CAR, BOPO dan LDR secara bersama-sama dapat menjelaskan variasi ROA sebesar 95,6% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.
Tidak tersedia versi lain