TA DIGITAL
Perancangan program aplikasi menggunakan microsoft basic 6.0 untuk pengelolaan data kredit pada primer koperasi kepolisian resor Semarang
Perkembangan teknologi dewasa ini semakin pesat seiring bergantinya zaman. Hal ini mengharuskan para pelaku di bidang keuangan dan perbankan untuk dapat menguasai serta menggunakan berbagai macam teknologi tersebut dalam pengelolaan data transaksinya. Sehubungan dengan hal tersebut diatas, penulis termotivasi untuk membuat program aplikasi yang bermanfaat, sederhana, mudah dipelajari dan digunakan, yaitu pada pengelolaan data kredit dengan menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 yang terangkum dalam judul ”Perancangan Program Aplikasi Menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 Untuk Pengelolaan Data Kredit Pada Primer Koperasi Kepolisian Resor Semarang”.
Tujuan dari penulisan ini adalah untuk merancang dan membuat program aplikasi yang diharapkan dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam pengelolaan data kredit pada Primer Koperasi Kepolisian Resor Semarang dengan menggunakan program aplikasi Microsoft Visual Basic 6.0. Metode pengumpulan data dengan observasi dan wawancara. Sedangkan metode penulisan yang digunakan adalah metode deskripsi dan metode eksposisi. Metode deskripsi digunakan untuk menguraikan tentang penggambaran proses transaksi kredit Primer Koperasi Kepolisian Resor Semarang dan metode eksposisi digunakan dalam pembuatan rancangan program pengolahan data kredit dengan menggunakan program aplikasi Microsoft Visual Basic 6.0.
Hasil dari perancangan ini adalah perancangan dan pembuatan program aplikasi untuk pengelolaan data kredit Primer Koperasi Kepolisian Resor Semarang, yaitu: Laporan Data Anggota, Laporan Data Pinjaman, Laporan Data Angsuran, Laporan Penutupan Rekening, Laporan Total Angsuran, dan Laporan Jatuh Tempo sehingga dapat meminimalkan kesalahan dan meningkatkan efisiensi kerja.
Tidak tersedia versi lain