TA DIGITAL
Analisis unjuk kerja kondensor dual pressure tipe N-42000-1 di pt.pjb ujb O&M pltu Paiton 9
Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui unjuk kerja dari kondensor dua tekanan tipe N-42000-1 di PT.PJB UBJ O&M PLTU Paiton 9, yaitu kondensor a dengan tekanan balik rendah dan kondensor b dengan tekanan balik tinggi. Data yang diambil merupakan rekap data operasi kondensor dari bulan Januari hingga April tahun 2015 pada variasi beban berbeda yang menggunakan metode pengambilan data dilakukan dengan cara observasi di PT.PJB UBJ O&M PLTU Paiton 9, kemudian dilakukan pengolahan data melalui perhitungan sesuai rumus yang dibutuhkan. Kinerja dari kondensor dilihat dari tekanan absolut yang bekerja, panas buang kondensor, dan nilai efektivitasnya. Berdasarkan hasil pengamatan didapatkan ketika pembangkit beroperasi pada beban 363,35 MW hingga 666,50 MW untuk kondensor a diperoleh tekanan absolut yang bekerja pada kondensor sebesar 0,09725 bar hingga 0,13125 bar, dengan panas buang kondensor sebesar 268,68 MW hingga 422,13 MW, dan efektivitas kondensor sebesar 48,94 % hingga 51,13 %. Untuk kondensor b diperoleh tekanan absolut yang bekerja kondensor sebesar 0,10825 bar hingga 0,13825 bar, dengan panas buang kondensor sebesar 363,35 MW hingga 461,15 MW, dan efektivitas kondensor sebesar 55,1 % hingga 57,31 %.
Tidak tersedia versi lain