TA DIGITAL
Rancang bangun simulator kerja recloser dan sectionnalizer pada penyulang SRL-4 Gardu Induk Srondol berbasis PLC dan SCADA
Jaringan SUTM 20 kV Penyulang Srondol 4 melewati daerah yang memiliki pertumbuhan ranting pohon yang cukup tinggi sehingga bisa menyebabkan gangguan pada jaringan. Penyulang Srondol 4 mempunyai 2 buah Recloser dan 1
buah Sectionalizer sebagai peralatan proteksi jaringan. Recloser pertama terletak pada tiang SRL04-110, Recloser kedua terletak pada tiang SRL04-135, dan Sectionalizer terletak pada tiang SRL04-121/S001. Sistem pengamanan pada jaringan SUTM di Gardu Induk Srondol Penyulang Srondol 4 ini perlu dikoordinasikan agar keamanan jaringan dapat terpelihara dengan baik. Oleh karena itu, pembuatan miniatur koordinasi kerja Recloser dan Sectionalizer pada penyulang Srondol 4 Gardu Induk Srondol ini ditujukan untuk memberikan simulasi koordinasi GFR dari peralatan pengaman ketika terjadi gangguan satu fasa ke tanah di jaringan tegangan menengah berdasarkan letak gangguan berbasis PLC dan SCADA. PLC yang dipakai dalam mensimulasikan adalah PLC dari PT Schneider Electric type Modicon M221 seri TM221CE40R. Sedangkan pembuatan ladder diagram menggunakan SoMachine Basic disesuaikan dengan cara kerja dari peralatan proteksi yang ada pada Penyulang Srondol 4. SCADA dari sistem tersebut menggunakan software Vijeo Citect 7.50. Metode yang digunakan dalam
pembuatan tugas akhir ini yaitu pengumpulan sekunder dari PLN berupa setting proteksi peralatan pengaman di penyulang SRL-4 dan pengumpulan data primer dengan melakukan percobaan input analog pada PLC.Hasil dari pembuatan tugas akhir ini adalah mengolah data sekunder dan data primer untuk dipadukan dalam suatu rancang bangun simulator kerja recloser dan sectionalizer.
Kata kunci : Recloser, SCADA, Sectionalizer.
Tidak tersedia versi lain