TA DIGITAL
Analisis Pengaruh Finance To Deposit Ratio (FDR), Non Performing Finance = NPF Dan Capital Adequacy Ratio = CAR Terhadap Return On Equity = ROE Pada Bank Umum Syariah Periode 2008-2013
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis signifikansi pengaruh Finance to Deposit Ratio, (FDR), Non Performing Finance (NPF) dan Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Return on Equity (ROE) bank umum syariah di Indonesia periode 2008-2013 baik secara simultan maupun parsial.
Populasi penelitian ini adalah bank-bank umum syariah yang memiliki laporan keuangan pada tahun 2008-2013. Jumlah sampel yang diambil dengan metode purposive sampling sebanyak 2 (dua) bank umum syariah. Model yang digunakan adalah model analisis regresi linear berganda, sedangkan teknik analisis menggunakan adalah uji F, R2, dan uji t.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa Finance to Deposit Ratio (FDR), Non Performing Finance (NPF) dan Capital Adequacy Ratio (CAR) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Return On Equity (ROE) pada bank umum syariah di Indonesia periode 2008-2013. Finance to Deposit Ratio (FDR) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Return On Equity (ROE) pada bank umum syariah di Indonesia periode 2008-2013. Non Performing Finance (NPF) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Return On Equity (ROE) pada bank umum syariah di Indonesia periode 2008-2013. Capital Adequacy Ratio (CAR) secara parsial berpengaruh signifikan pada bank umum syariah di Indonesia periode 2008-2013
Tidak tersedia versi lain