TA DIGITAL
The impact of firm size, inflation, exchange rate and BI rate toward third party fund of Sharia Banking in Indonesia period 2006-2014
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis signifikansi pengaruh Ukuran Perusahaan, Inflasi, Nilai Tukar, dan BI Rate terhadap Dana Pihak Ketiga pada Perbankan Syariah di Indonesia Periode 2006-2014 baik secara simultan maupun parsial.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perbankan syariah di Indonesia periode 2006-2014 menggunakan metode sensus sampling atau sampling jenuh dan diperoleh sampel seluruh perbankan syariah di Indonesia periode 2006-2014 sebanyak 34 (tiga puluh empat) objek yang terdiri dari 12 (dua belas) Bank Umum Syariah (BUS) dan 22 (dua puluh dua) Unit Usaha Syariah (UUS). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan seluruh perbankan syariah di Indonesia yang telah dirata-rata oleh Bank Indonesia dan data eksternal yang memuat Inflasi, Nilai Tukar, dan BI Rate periode 2006-2014. Model analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Regresi Linear Berganda dengan Data Time Series. Uji hipotesis yang digunakan meliputi, uji F, uji R2, dan uji t.
Hasil pembahasan menunjukkan bahwa Ukuran Perusahaan, Inflasi, Nilai Tukar, dan BI Rate secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Dana Pihak Ketiga. Ukuran Perusahaan dan BI Rate secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Dana Pihak Ketiga. Inflasi secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Dana Pihak Ketiga. Nilai Tukar secara parsial berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Dana Pihak Ketiga pada Perbankan Syariah di Indonesia Periode 2006-2014
Tidak tersedia versi lain