TA DIGITAL
Aplikasi terintegrasi untuk pengelolaan data toko sub sistem persediaan dengan microsoft visual basic 6.0 pada KSU Kencana Mulya Semarang
Pengelolaan data pada sebagian besar koperasi menggunakan sistem pemrosesan manual. Penggunaan komputer sebagai pengelola data koperasi dapat mengatasi masalah-masalah yang terjadi pada pengelolaan data manual. Tujuan dari pembuatan Tugas Akhir ini adalah membuat dan merancang basis data, kemudian menerapkannya ke dalam bahasa pemrograman Microsoft Visual Basic 6.0, sehingga menghasilkan sebuah program yang berguna bagi pihak koperasi, khususnya dalam hal pengelolaan data toko. Kegiatan ini mencakup perancangan dan pembuatan program basis data berupa perse diaan yang terintegrasi dengan pembelian dan penjualan dengan melalui beberapa tahapan. Tahapan-tahapan tersebut adalah membuat perancangan diagram alir program, diagram entity relationship, menerjemahkan diagram alir program ke dalam bahasa pemrograman Mi crosoft Visual Basic 6.0, membuat program, dan menjalankan program. Untuk meringankan tugas yang sebelumnya dilakukan dengan cara manual, maka sudah saatnya KSU
Kencana Mulya mengembangkan pengelolaan data koperasi meng gunakan programkomputer dengan Microsoft Visual Basic 6.0, sehingga mendapatkan data dan informasi yang lebih akurat.
Kata Kunci: pengelolaan data, program basis data
Tidak tersedia versi lain